Posted in Places, Review, Travel

Virgin Trains to Manchester and Liverpool

During our 7 days in London, another two cities were added in itinerary. Liverpool was there from the very beginning, while Manchester was added in the last minutes, thanks to Virgin Trains.

I had been eyeing  train tickets to Liverpool since London tickets were bought. It costed around £ 100 for three persons return for 2 hours journey. For me, it was quite expensive. I proposed to the doctor for him to go alone, so he could enjoy his trip to the sacred place. He refused.

During the searching, the price once went up above £ 100 and I couldn’t help regretting my hesitation. But then, I decided to keep waiting. 

In the mean time, going to Manchester idea was popped up. My father seemed very keen of such idea. Another research had been done and it was even more expensive than Liverpool tickets.

My mother taught us one of the most important skills that we should have in life : ability to wait. If things don’t go your way, wait. Try harder, search better, pray louder. Waiting has been saving me from lots of harms in my life. It did once again about buying these tickets.

While the departure date was getting closer, none of those tickets had been bought. One morning, I checked once again the price then I saw the advertisement. 

Virgin Trains celebrated its 20th birthday and they were giving extremely cheap tickets promo for many destinations in UK. London-Birmingham was as cheap as £4 one way, and bien sur, £8 return. CRAZILY CHEAP.

When I checked the price for Manchester and Liverpool, I couldn’t be more happier than that time. An normal price for an adult London-Manchester return costs around £ 30-40 something. With this promo tickets from Virgin Trains, I paid, …wait for it…

£ 90 only!!!

For 4 ADULTS and 1 CHILDREN!!!





Less than £ 100 for five persons. We stayed one night in Manchester for the sake of old memories. Having longer time to recall the good memories from the past absolutely needed.
How about Liverpool?

For this city, the promo wasn’t as extraordinary as Manchester, but still very much cheaper than those numbers I had been eyeing for some time. For Liverpool tickets, we got £ 79.50 for 3 persons. 

The best thing and also the worse thing from these western countries, they are so punctual until the very last minute. The trains to Manchester departed at 13.00 and we were almost losing it. We ended up running from the bus stop until the platform to make it on time. We boarded the train at 12.54, the door closed two minutes before the schedule. Exactly at 13.00, the trains were moving. So did the trains to Liverpool at 7.07. Exactly at 7 minutes past seven, the trains were moving.

As expected, the trains were clean, spacious, and not full, so we could move to several empty seats to have window seats. The view along the journey was very beautiful. England suburban with huge farm, brick house, animals farm, spring flower, such an eye candy. We really enjoyed the journey.

Thank you for the kindness, Virgin Trains!

Dream catcher
Window view
Little house on the prairie
Posted in Review, Travel

Malindo Air&Qatar Airways Flights (with a toddler) to London

I didn’t really remember how the idea came up about departing from KL instead of Jakarta. But, maybe you tended to be more creative to find any way possible to achieve something when your resource is limited. Of course, money talked here.

After the first tickets from KL to London had beed purchased, the search moved to the ones from Jakarta to KL. The considerations were on the suitable schedule, duration of transit, maximum baggage allowance and price.

Flying from KL to London with Qatar Airways had been decided because it had more comfortable schedule than Emirates. Though lots of reviews still prefered the latter, but I’d been once flyng with them, so I’d like to know one thay I haven’t tried.

In the other hand, the search for JKT KL tickets was more intense. Flying with low cost airlines was surely out of option. We needed one who had the same baggage allowance with 30kgs that Qatar Airways did. I love one with generous baggage alowance, although I won’t use it all.

For such short two hours flight, most of direct flight airlines only give 20 kgs of baggage allowance. GA, MAS, KLM only allows economy class passenger to bring at the maximum of 20 kgs.

Once again, an answered pray was given. I found Malindo Air while browsing for these tickets.

Malindo Air is actually Batik Malaysia which is also the part of Lion Group. All management handled by Malaysian. It has low cost price with full board airlines features such as 30kgs baggage allowance and meal on-board. 

The prices for four tickets were beyond reasonable for me. Even with such price, I made a bussiness class ticket purchase for my father for the return flight from KL to JKT. Considering he would have been so tired after hours of flying and transits, sitting in a bussiness class might give some comfort to end the trip. 

I won’t reveal any numbers here since different standards applied of what we call reasonable. Just go visit the website and decide whether it’s truly reasonable.

Malindo flights were quite acceptable. The plane was clean, spacy leg room, and it was very much more comfortable than MAS. But, it has frequent delay histories for it JKT-KL flight which gave me a very severe stomach ache. On the day we flew, everything went smooth and on time until we boarded the plane. 

But then, it didn’t take off until an hour from the original schedule. It supposed to take off at 1.10 and it truly happened at 2.15. 

The flight was quite acceptable. They provided chicken sandwich pizza and sweet brownies as snacks along with a glass of mineral water. The cabin crews were not that nice, not too helpful unless they were asked, and in both flights, the pilots made such very very rough landings. So uncomfortable. But then, let’s forgive them for those faults and focus to the advantages.

Other than its baggage allowance, one of the reasons when choosing Malindo Air was because it departed from Main Terminal KLIA. So we didn’t have to move to and from the other low cost terminal KLIA 2.

An hour delay made the heart racing so fast since we had to catch another flight which has almost zero delay history.  With this kind of arrangement, we had to go through immigration and baggages handling then proceed to check in counter once again.

Although the next flight would be at 20.50, but Qatar Airways always board the passengers on the plan an hour before the schedule. We arrived at KL at 5.20 pm and the immigration line was very long. 

I put the title with those ‘with a toddler’  words in a bracket because here’s one of the main advantage about traveling with little children. They are the one who will beat the line for us. All queues we had in this trip, Langit Senja beat them all for us. Except in one place, her very own hometown, Jakarta. No exceptions given here. We suffer together with others😊.

As expected, flying with reputable middle east airline was very different. We enjoyed it quite much. We had very helpful staffs on the ground until those attentive cabin crews on the plane. The meals were satisfying, I could order water as often as I wanted, the child meals I ordered were above expectation. They were tasty, lots of snacks, and came with an exciting lunch box for kids. The flight entertainments were varied, from the very new ones until the old ones. Cabin temperatures were quite cold for me. 

However, few notes were also taken here. I booked four seats in the middle so we could have the hand-rest up for the baby to sleep more comfortable. But, we didn’t get it for the KL-Doha flight and vice versa. The arm rest couldn’t be fully lifted. Another one, instead of hot towel, they threw wet tissues for the early refreshment. I prefered hot towel like one I had when I flew with Turkish Airlines. Wet tissue wasn’t suitable for my dry skin.

Other than that, we were good. They were very punctual, we could choose our own seats and modify it as much as we can, very very helpful staff (I appreciate this one the most), smooth take off and landing, enjoyable in-flight entertainments, and of course, a very large, beautiful, and exciting transit airport in Hamad International Airport.

So, if I am being asked if these two airlines are recommended for traveling (with toddler), in spite of their own lacking, the answer would be yes.

Thank you for taking us to our destinations and flying us back home safely!

KLIA Boarding Room
The busy Hamad International Airport
The famous iconic giant doll in HIA
Posted in Places, Travel

Hello From London

Unlike last Autumn in Paris trip which I updated very often, a lot, and almost daily, this Spring in London is quite different. We have quiet tight schedule. Seven days to three cities in England, more people to be taken care of, more preparations to do.

We arrived safely and tiringly last Monday after three flights and two transits. It was surely exhausting, but alhamdulillah, everything went well. Even the baby had been less crankier than the last trip.

We checked in to our Air BnB and it was as good as the picture shown us. The house is clean, not that big, very suitable for four person. We also did the Manchester one day trip on Tuesday, stayed for a night and returned to London yesterday. More stories about Manchester trip in a separate post.

Me and my husband have been agreed to one thing : London is less than Paris in almost everything. The architecture, the ambiance, the shops, the park, playground, etc. When Paris is well described as beautiful, London is more stiff and old. But, for their buses, London has better ones than Paris.

One of the most annoying thing about this thing : the weather. Really, I don’t expect spring could be this cold. It’s about 2-5 celcius degrees in the morning. The hands are freezing. And as usual, my lips, hands are all in the terrible condition. Autumn in Paris welcomed us better than Spring in London.

I am currently writing from the trains to catch another dream. Whose dream? Which one?

Another story will come up later too.
Then, have a good day!

The famous double decker on London Bridge
The Eye of London and blue sky. Don’t forget the freezing weather.
Posted in Life happens, Places, Thoughts, Travel

Second Ilana Tan’s Trip : (Freezing) Spring in London

I seem forgetting about traveling-with-baby mess quickly. Remembered how I consciously wrote few months ago said that I wouldn’t have the courage to do another long haul flight(s) with the baby until certain limit of time.

Then, voila.

Tickets issued just two months after the oath. Even crazier, with longer flights. I must have been insane.

This is not on my bucket list. I have been there twenty years ago and have no intention to go back again, unless something really forced me to or something made me have to or someone asked me desperately, free of charge. Then, count me in.

So, this trip is actually not about me, but more about other members of the trip.

The last Paris trip was very memorable till I had little regret that my father didn’t join us. We offered of course, but he refused. I enjoyed it a lot and often thought about him a lot when I was there.

My brother is currently pursuing his master degree in UCL. After lots of scholarships hunting, for two years, he finally made it. So, after went back home, I urged my father to go and visit my brother in this city.
He surely refused and said what he should do there alone. I was jokingly said I could be his companion if all expense would be on him. He frowned😃.

Nevertheless, I kept searching the cheapest ticket possible. Continously, daily, on every airlines possible. I was checking certain websites regularly.

I always checked the price for three adults and one child. Why? Because my father wasn’t interested in traveling alone, while I also couldn’t go alone. I had to bring this little baby and the consequence, another adult had to go with me too. Who else other than the baby’s father?

It is surely so tempting for a hard core liverpudlian like him when Anfield is just few hours by train from there. So, these four unseparated and tangled people should travel together, for their own reasons and motive.

It started with ticket hunting of course and it was such a painful thing to do. It was really heart-breaking seeing the price they offered for our travel squad. The Paris trip expenses all together equals to tickets cost to this city only. That was too cruel.

But, it didn’t stop me. I kept searching daily and religiously. One day, in a fine morning after subuh, I tried MAS website and had a light heart attack watching the price they offered for 3 adults and 1 child. They offered half price from others than I regularly checked.

I had checked MAS before continously since it was one of the most possible alternatives and the offer had never been that shocking. Slightly cheaper than other yes, but with less advantages, such as less agreeable schedules.

I told my father about this price but I didn’t receive a proper response from him. It was surely quite a lot of money, but it was also a very good deal, if the price was the only thing we considered important.

I checked the price day by day until it’s really gone and left me with something. What’s that?

Regret.

It turned out that the regret of not bravely taking the offer was bigger than I thought. I kept thinking about that day and night. I also conveyed this to my father. As a result, it caused more tense ticket hunting than before. My leisure time mostly spent on those airlines websites, every single day.

I had certain preferences. After flying with TK twice and considered its service was just okay, I prefered other middle east airlines. It’s either QR, EK, or SV would be fine. I flew once with EK to Manchester and really impressed until I still could remember it even after twenty years later.

But then, all those three prices were totally out of reach. No matter how many times I checked their websites, it hadn’t changed much.

During the interval of my search, I found two which had promo at that time : GA and THA. It was pretty similar to MAS promo, few millions more expensive, but still within reach. The MAS promo price became my anchor price.

Fortunately, both GA and THA were not that convincing for me. GA might be good for domestic flight but I didn’t trust them enough for international flights. Seen quite a lot of complaints related to lost/missing baggages. That was one. Another one, their schedule were not comfortable, especially when you travel with a baby and a parent. Thirteen hours straight return flight sounds scary. THA was once being considered. But, after reading some reviews, it wasn’t that recommended.

So, I let both go. This time, without any regrets.

I had tried every airlines possible. Literally EVERY AIRLINES. Name it, I had tried it. No result. Even some of them had very irrational numbers.

Then, I forgot when, an idea came. Instead of departing from Jakarta, I chose Kuala Lumpur. Turned out KUL flight offered a very very reasonable price. Almost every middle east airlines offered almost half of the price that they did in CGK flight. Of course the price was displayed in MYR, but it was truly agreeable.

I didn’t tell my father in an instant. I kept doing my research and continous checking daily. Since it was from KUL, so I also had to find flight from CGK-KUL as well. It became more and more researches.

I kept QR and EK in my list. Both had similar price and schedule. It was uncountable how many times I counted the total price of both offers. Reading as many as reviews that I could, comparing those two. I also did sounding this to my father.

Finally, in a Friday morning, I checked both websites once again and felt this should be executed as soon as possible if I didn’t want to keep searching without result.
I told my father before he went for Friday prayer. Told him to execute this.

I guessed the regret wasn’t only on me when I let previous MAS shocking offer go. My father seemed regret about it too. Maybe not much, but he surely had it. When I mentioned the KUL flight offer on that Friday, without too much hesitation, he said yes.

Even after he said yes, I didn’t book it directly but doing more and more reading and comparisons between QR and EK. I also added CGK-KUL flights cost.

The total amount of CGK-KUL-LHR return flights for three adults and a child was very very agreeable. We had of course longer trip and more transit than direct flight from CGK. But, with such millions rupiahs differences, which could be used for other expenses, I guessed (and desperately hoped) it was really worth it. More, it would be those two best middle east airlines we would fly with. There would be no hope if I decided to wait until their price went down for direct flight from CGK.

So, with many times of repeated bismillah, the deals were made. It was scarier than clicking the Paris tickets since I did it with my father’s expense.

We came to an agreement that tickets would be on him while me and le husband would be on transport and Airbnb. The rest we go dutch.

Done with tickets, another hectic thing to do came : visa. It turned out the visa is a lot more headache than Schengen. About the visa, flights and Airbnb, each separate post will do.

Hopefully we will have a good journey this time. I have one ultimate wish for this trip : I would be very happy as long as my father enjoys this trip.

It turns out that this trip also becomes my second Ilana Tan’s tetralogy trip after Autumn in Paris last October.

Which one is that?

To Spring in London we go!

A whisper heard from a far, “keep calm, mum. Lower your expectations. Done? Have it a bit lower again, please. Enjoy your trip”.

Sincerely,

A-won’t-stop-moving-toddler bunny.

Bismillah, 24 hours trip to the west we go!

Posted in Review, Travel, Visa

(Pusingnya) Mengurus Visa UK-Inggris Kunjungan (Sekeluarga) Bagian II

Lanjutan dari bagian I.

Sambil menyiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan, bisa dimulai pembuatan akun untuk mendaftar visa Inggris di visa4uk.fco.gov.uk.

Untuk apply visa sekeluarga, hanya perlu satu akun. Akun tersebut dapat digunakan untuk mendaftarkan anggota keluarga lain ataupun orang lain. Setelah akun dibuat, log in, nanti ada pilihannya ‘apply for myself’ dan ‘apply for someone else’. Pilih yang ‘apply for myself’ untuk daftar diri sendiri, pilih yang kedua untuk mendaftarkan orang lain.

Visa Inggris memiliki kategori-kategori pertanyaan yang jauh lebih banyak dibanding visa Schengen. Perlu kesabaran dan ketelitian waktu ngisinya. Saya menyiapkan dan mengisi seluruh aplikasi online sendiri untuk saya, ayah, suami, dan anak.

Tidak perlu terburu-buru karena jawaban yang telah kita masukan bisa disimpan dan dilanjutkan lagi di lain waktu. Jawaban pun masih bisa diubah atau dihapus selama kita belum menekan pilihan ‘submit application’.

Bagian tersulit adalah diperhitungan ‘income dan expenses’. Baiknya sediakan kalkulator supaya angka yang dimasukan tepat dan logis. Selain itu, kita juga diminta memasukan angka ke dalam GBP untuk pengeluaran dan pemasukan. Misal gaji sebulan 10 juta, kita diminta untuk mengkonversi angka tersebut ke dalam GBP. Meskipun kurs berubah-ubah, saya pakai kurs tetap yang ngga terlalu tinggi dan terlalu rendah. Waktu isi saya pakai dan asumsikan kurs 1 GBP =Rp 16.500,00.

Bagian lainnya ngga ada yang terlalu sulit, hanya perlu kesabaran. Saya memeriksa satu persatu aplikasi masing-masing sampai berkali-kali, dan selalu menemukan kesalahan. Ada aja yang salah. Tanggal lahir anak pake tangga lahir saya, nama depannya anak pake nama depan saya, nomor paspor anak pake nomer paspor suami, dan masih banyak lagi. Mungkin karena siwer juga ngisi semua kolom untuk empat aplikasi. Bahkan sebelum ‘submit application’ pun, masih saya ulang lagi baca satu persatu.

Tidak seperti visa Schengen yang pembayarannya tunai di loket pada saat kita datang, visa Inggris pembayarannya online dengan kartu kredit berlogo Visa/Mastercard. Harganya pun berbeda-beda tergantung visa yang kita apply.

Saya memilih tipe visa short stay- 6months- single entry harganya USD 110. Umumnya orang memilih visa multiple entry, tapi karena kami ngga berencana kemana-mana, jadi pilih yang single entry aja. Sayang juga bayar lebih lagi, hanya berlaku enam bulan, kalo memang dikabulkan.

Satu hal yang agak buat saya sedih, Langit pun bayarnya sama. Beda sekali sama yang visa Schengen yang GRATIS untuk anak di bawah enam tahun.

Selesai dengan pembayaran, kita bisa pilih waktu penyerahan dokumen. Ada tanggal dan jam yang bisa kita pilih. Setelah itu, nanti kita akan terima email konfirmasi mengenai pembayaran dan waktu perjanjian.

Setelah semuanya sudah lengkap, tinggal diprint aplikasi dan bukti perjanjiannya. Untuk visa Schengen, satu aplikasi hanya berjumlah sekitar lima (5) lembar. Sedangkan visa UK, satu aplikasi berjumlah tiga belas (13) lembar.

Hari H penyerahan dokumen, Alhamdulillah, semua lancar dan cepat. Kami pilih di hari Jumat jam 9 pagi. Kebetulan kosong banget. Waktu masih dicek dokumen, sudah dipanggil ke counter. Prosesnya juga cepat. Petugas VFSnya pun cukup kooperatif dengan saya yang bawa anak kecil.

Oya, tidak seperti Schengen yang aplikasi satu keluarga itu bisa jadi satu bundelan yang diperiksa di satu loket bersamaan, untuk visa Inggris, satu aplikasi tetap satu loket. Bahkan punya Langit pun diperiksa di loket sendiri. Jadi, kemarin kami dapat empat nomer antrian untuk empat loket yang berbeda.

Setelah selesai dengan pengecekan dokumen di loket, kita harus menunggu untuk dipanggil ke ruang biometric untuk pengambilan sidik jari dan foto. Setelah itu selesai.

Bersyukur sekali waktu kami datang antrian cukup sepi, karena Langit susah sekali untuk difoto. Nangis keras udah kaya mau disuntik. Padahal cuma disuruh duduk buat foto. Kami sampai keluar dua kali supaya orang lain ngga nunggu lama. Akhirnya foto Langit bisa diambil dengan cara digendong di atas pundak papanya, dimana papanya dalam keadaan setengah jongkok. Sedangkan saya, dibantu oleh satu petugas lain, berdiri di depan sebelah kamera sambil mengacungkan mainan-mainan supaya dia liat ke kamera. Leganya bukan main waktu petugasnya bilang sudah dapat foto yang bisa diambil.

Visa Inggris ini jenis-jenis biayanya detil banget. Pas pembayaran jangan sampai salah pilih jenis visa yang kita mau, karena harganya juga beda. Ngga cuma jenis visa, layanannya pun juga banyak sekali.

Misal, ayah saya sudah bayar online permohonan standar USD 110. Karena akan pergi ke negara lain dalam berapa minggu, akhirnya pake layanan prioritas dan tambah bayar 2,6 juta. Jadi, kalo untuk visa standar yang selesai dalam 15 jari kerja seperti saya dikenakan biaya Rp 1.430.000, untuk ayah saya yang dijanjikan selesai dalam 3-5 hari kerja, harga visanya tambah lagi sekitar 2,5 juta. Jadi total biaya untuk visa UK prioritas sekitar 4 juta.

Selain layanan prioritas, juga ada layanan premium lounge. Jika menggunakan layanan ini, ada ruang khusus sendiri, ga perlu antri loket, juga tersedia sofa yang empuk dan makanan ringan. Kalo berkenan membayar lagi tambahan 1 juta, bisa dipilih layanan ini.

Selain layanan prioritas dan premium lounge, ad juga layanan late appointment. Jadi bisa masukin berkas di luar jam kerja. Saya lupa jamnya. Kalo ngga salah antara jam 17.00-19.00 atau 18.00-20.00. Biayanya juga kurang tau. Ini pasti akan sangat membantu kalo ada yang perlu buru-buru.

Paspor ayah saya sudah dapat diambil dalam tiga hari kerja setelah penyerahan berkas, berikut cap visa UK di halaman paspornya. Benar-benar 3 hari kerja lho. Masuk hari Jumat, Rabu sudah bisa diambil. Selasa malam sudah dapat notifikasinya. Tapi, ya memang ada harga yang cukup tinggi bukan?Sedangkan tiga paspor lainnya masih harus menunggu lebih lama lagi.

Tapi, ternyata ngga selama yang diperkirakan. 7 (tujuh) hari kerja setelah berkas masuk, (weekend tidak termasuk), email yang ditunggu pun masuk. Visa dinyatakan sudah selesai diproses dan sudah dapat diambil di VFS Global.

Hasilnya? Alhamdulillah, waktu paspornya dibuka visa uk MULTIPLE ENTRY untuk 180 hari ada di dua halaman setelah visa Schengen. Entah kenapa dikasih multiple sedangkan saya hanya piloh dan bayar untuk single entry. Seinget saya ada perbedaan beberapa dolar kalo kita pilih single dan multiple. Tapi ya sudah, Alhamdulillah juga, hehe.

Setelah dua kali mengurus dua visa eropa sendiri, menurut saya kemungkinan visa ditolak itu cukup kecil seharusnya JIKA dokumen-dokumen kita cukup jelas. Jelas pulang pergi, nginep dimana dan berapa hari. Jelas bukti keuangannya, meskipun statusnya bukan karyawan tetap. Dua kali apply untuk visa UK dan Schengen, saya ngga melampirkan slip gaji sama sekali.

Menurut saya, punya tabungan khusus yang jumlahnya cukup memadai membantu juga. Memadai disini cukup untuk biaya hidup selama liburan di negara yang akan kita apply visanya (disesuaikan juga dengan banyaknya anggota keluarga yang ikut).

Dua kali apply visa eropa, saya pakai tabungan dana darurat saya, yang alirannya lebih banyak masuk dan sedikit keluar. Aliran keluar masuk uangnya tetap terlihat wajar tiap bulan. Jadi, ketika akan apply visa, ngga terlalu repot harus pinjem dana dengan jumlah besar.

Lepas dari segala keribetan dan kerepotan (juga kemahalannya), saya ngga (akan) kapok kayanya kalo harus mengurus segala dokumen selama masih bisa diberikan kelapangan rejeki, umur, dan sehat buat jalan-jalan.

Saya selalu percaya, uang dan waktu yang dihabiskan dengan senang hati dan buat hati senang manfaatnya akan lebih besar dari apa yang dikeluarkan. Semoga ya.

Selamat pusing sebelum liburan!

Review lain tentang UK trip

Malindo Air&Qatar Airways Flights (with a toddler) to London

Virgin Trains to Manchester and Liverpool

Airport Transfer Ramah Koper (Paris, London, Tokyo)

(Frustasinya) Mengurus Visa UK Tier 5 Government Exchange (PBS Partner+Child)

Posted in Review, Travel, Visa

(Pusingnya) Mengurus Visa UK-Inggris Kunjungan (Sekeluarga) Bagian I

Banyak ya kata dalam kurungnya.

Itu kata kunci yang selalu saya cari selama berhadapan dengan pengurusan visa Inggris ini dan ngga ketemu satu pun. Seperti review-review sebelumnya dan seperti biasa, karena ngga ketemu apa yang saya cari, makanya saya tulis.

Pengurusan visa Inggris ini sudah banyak sekali yang tulis. Tetapi, umumnya adalah individu, pelajar, atau pelajar yang akan bawa keluarga. Saya perlu yang hanya untuk kunjungan jangka pendek (6 bulan), dan untuk keluarga.
Sebenernya memang hampir ngga jauh beda dari segi dokumen yang disiapkan jika pergi sendiri. Tapi, beberapa artikel saya baca, ada di dalam satu keluarga, yang lain visa dikabulkan sementara ada satu anggota yang tidak.

Hampir semua entri tentang visa Inggris yang ada di halaman pencarian, saya baca satu per satu. Beberapa entri bahkan saya baca lebih dari sekali. Saya cari dengan berbagai kata kunci. Garis besar informasinya sama, tapi banyak hal-hal kecil yang berbeda dan buat saya ini sangat membantu. Semakin banyak baca, paling ngga keyakinan saya jadi lebih kuat.

Visa ini hal kedua paling ribet setelah pencarian tiket. Berbekal pengalaman (dan kesuksesan) mengurus visa Schengen sendiri, saya (awalnya) merasa kalo Visa Inggris ini ngga jauh berbeda.

Ternyata salah.

Visa Inggris, buat saya, dua ato bahkan beberapa kalinya mengurus visa Schengen dalam berbagai hal, dalam konteks yang kurang menyenangkan. Pengalaman mengurus visa Schengen sudah pernah saya tulis di sini.

Itulah kenapa kata dalam kurung pertama itu ‘pusing’ bukan ‘gampang’.

Untuk dokumen kurang lebih yang disiapkan sama seperti Schengen. Saya akan tambahkan perbedaan dengan Schengen per dokumen dengan cetak tebal.

1.Paspor yang masih berlaku dan Fotokopinya

Paling aman itu masih berlaku 8 bulan. Halaman yang difotokopi adalah halaman depan dan yang sudah terisi dengan stempel visa lain atau cap imigrasi.

Tidak seperti Schengen, visa Inggris mempunyai layanan prioritas yang artinya paspor dapat kembali lebih cepat dari waktu standar (visa belum tentu dikabukan). Jika ingin menggunakan layanan prioritas, fotokopi paspor HARUS SEMUA HALAMAN, biarpun tidak ada isinya.

2. Paspor lama dan Fotokopi

Sertakan paspor lama dan fotokopi halaman yang ada isinya, jika memang punya paspor lama.

Pada saat penyerahan berkas, paspor lama dan paspor baru ditahan.

3. Surat Keterangan Kerja/Sekolah

Saya dan ayah saya menggunakan surat keterangan kerja. Suami saya yang masih dalam pendidikan spesialis agak sedikit berbeda.

Tidak seperti visa Schengen yang lalu, untuk visa Inggris ini, suami saya yang saat ini masih mengikuti pendidikan dokter spesialis, tidak melampirkan surat keterangan sekolah dari departemennya. Sebagai gantinya, suami saya melampirkan tiga dokumen lain :

Surat Tanda Registrasi yang berlaku selama pendidikan spesialis (fotokopi).

– Surat Izin Praktek selama mengikuti pendidikan spesialis (fotokopi dan terjemahan).

– Surat penerimaan pendidikan spesialis (fotokopi dan terjemahan).

Kenapa malah lebih banyak? Ini sama sekali bukan persyaratan. Ini lebih dikarenakan minta surat keterangan dan tanda tangan kepala departemennya lebih ‘repot’ dibandingkan dengan menyiapkan tiga dokumen tersebut. Menurut saya sih, ya lebih gampang minta surat ya. Ngga perlu ribet terjemahin juga. Tapi, Alhamdulilah ngga ada masalah dengan dokumen yang dilampirkan.

4. Bukti Keuangan

Untuk dokumen ini, seperti visa Schengen yang lalu, saya hanya melampirkan surat referensi bank dan print out rekening koran.

Karena kami pergi dengan ayah saya, dan di aplikasi ini dicantumkan bahwa ayah saya adalah sponsor utama, maka surat referensi bank dan fotokopi rekening koran sponsor utama ada di setiap aplikasi anggota keluarga. Cukup fotokopinya dan aslinya ada di dokumen sponsor utama.

Saya tadinya ngga mau mencantumkan referensi bank saya. Cuma, karena saya pikir saya pergi sekeluarga, masa ngga ada satupun bukti keuangan keluarga saya. Meskipun memang di aplikasi kami bertiga saya cantumkan bahwa ayah saya yang menanggung hampir seluruh biaya perjalanan. Saya mencantumkan satu surat referensi dan bukti rekening koran.
Untuk jumlahnya, memang ngga ada jumlah wajib. Tapi memang sebaiknya dipikirkan jumlah yang pas untuk bepergian sekeluarga selama hari yang dihabiskan disana.

Jangan sampai total biaya yang dihabiskan untuk sekeluarga lebih besar dari jumlah yang tertera di rekening koran.

Seperti halnya pada saat visa Schengen, saya (dan ayah saya) tidak melampirkan slip gaji.

5. Bukti pemesanan tiket

Ini sama seperti Schengen, tinggal print bukti jadwal penerbangan pulang pergi. Untuk ini, semua tiket sudah dibeli.

6. Bukti pemesanan akomodasi

Seperti saran-saran lain pada umumnya, untuk pengurusan visa yang membutuhkan alamat jelas dan lengkap untuk dicantumkan pada aplikasi, lebih mudah jika melakukan pemesanan terlebih dahulu di situs situs seperti booking.com atau agoda yang memiliki kebijakan free cancelation.

Yang harus diperhatikan adalah, selain kebijakan FREE CANCELATION, pastikan juga di sebelahnya juga tercantum NO PREPAYMENT NEEDED.

Belajar dari kesalahan saya, saya memilih hotel dengan kebijakan free cancelation, tapi tidak memperhatikan kalau yang saya pilih mencantumkan prepayment needed.

Jadi, ketika tagihan kartu kredit datang, ada charge berapa persen dari tarif malam pertama yang dikenakan. Seperti DP. Melayang sudah berapa ratus ribu yg berharga.

Kata Pak dokter, harga belajar buka travel😢.

Jadi sekali lagi, jangan lupa perhatikan ya. FREE CANCELATION yang NO PREPAYMENT NEEDED.

7. Dokumen pelengkap lain dengan terjemahan, jika dibutuhkan terjemahan.

Berbeda dengan Schengen yang tidak meminta terjemahan (saya urus di TLS Contact), visa Inggris menyatakan dokumen yang tidak dalam bahasa Inggris harus diterjemahkan, lebih spesifik lagi, dengan penerjemah tersumpah. Saya melampirkan :

a. Fotokopi KTP yang masih berlaku dengan terjemahan

b. Fotokopi Kartu Keluarga dengan terjemahan

c. Fotokopi Akte Kelahiran dengan terjemahan

d. Fotokopi surat nikah tanpa terjemahan karena sudah bilingual.

Buat saya, dokumen-dokumen di nomer tujuh ini yang paling menyita waktu, biaya dan drama.

Sedikit cerita (biarpun emang udah panjang), dua minggu sebelum berkas visa masuk, ayah saya bilang kalo mau pergi bulan februari dan tanya apa bisa visa Inggris diurus sebelum atau sesudah dia pergi.

Saya setengah bete dan setengah panik karena kalo sebelum pergi, mepet, sesudah pergi terlalu lama. Visa Inggris dengan layanan standar perlu waktu 15 hari kerja. Kalo sesudahnya memang masih ada waktu, tapi terlalu lama buat saya. Bikin jadi ngga bisa mastiin apa-apa.

Akhirnya diputuskan diurus sebelum pergi yang akibatnya dokumen-dokumen harus disiapkan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya.

Penerjemah tersumpah yang kami hubungi pertama adalah karena alasan tarifnya jauh lebih murah dari yang lainnya. Dengan dokumen sebanyak ini, sangat membantu sekali. Meskipun murah, saya juga ngga asal pilih. Penerjemah ini ada di daftar penerjemah tersumpah yang dikeluarkan visa4uk.

Saya kirim semua dokumen yang akan diterjemahkan via email pada hari Juma’at dan disanggupi akan selesai pada hari Rabu depannya setelah jam makan siang.Pada hari dan waktu yang sudah ditentukan, saya hubungi beliau dan tidak ada respon. Bukan hanya saya, Pak dokter pun juga ikut menghubungi. Email, telpon, sms, semua tidak ada yang dibalas.

Perjanjian visa kami pada hari Jum’at sedangkan itu sudah rabu sore. Sangat mustahil untuk bisa mendapatkan penerjemah lain yang bisa menyelesaikan dokumen sebanyak itu selama satu hari. Selain itu, biayanya pasti ngga murah dan juga kalau tiba-tiba yang pertama muncul dan bilang sudah selesai, malah nanti jadi bayar double yang ngga perlu.

Kamis pagi kami coba terus hubungi, tetap ngga ada kabar. Saya sambil terus cari info apa mungkin visa ditolak karena ngga melampirkan terjemahan ktp, kk, dan akte. Saya ngga bilang kalo diterjemahin pasti dapat yaa, tapi setidaknya dengan melengkapi selengkap-lengkapnya paling ngga menghilangkan kekhwatiran akan ditolak hanya karena ngga melampirkan dokumen terjemahan. Setengah frustasi karena hal sederhana seperti ini.

Saya ngga masalah kalo memang belum selesai, cuma minta paling tidak kasih kabar.

Akhirnya, pada Kamis pagi saya menghubungi penerjemah lain yang sangat responsif dengan harga normal hampir tiga kali yang pertama. Saya memilih satu dokumen terpenting untuk diterjemahkan dan selesai pada hari itu juga, yaitu surat penerimaan spesialis.

Selain responsif, harga penerjemah kedua ini juga progresif. Karena saya minta selesai pada hari itu juga, saya dikenakan tarif ekspress. Harga normal sudah tiga kali penerjemah pertama. Harga tarif ekspress adalah dua kali tarif normalnya.

Karena ngga punya pilihan dan ngga mau ambil resiko, saya iyakan. Dijanjikan akan selesai sekitar jam 4 atau 5 sore.

Jam 14.45, satu email masuk ke inbox suami saya.

Penerjemah pertama menyampaikan bahwa semua dokumen telah selesai dan bisa diambil.

Selang lima menit, sebuah email masuk ke inbox saya.

Penerjemah kedua menyampaikan dia sudah selesai dengan dokumen

Kesimpulannya : ada harga, ada hasil kerja dan cara kerja. Terjemahan penerjemah kedua jelas lebih bagus. Kalo penerjemah pertama minta dibayar sebelum bekerja, penerjemah kedua minta dibayar setelah selesai bekerja.

Kalo boleh milih, saya pilih ketentuan harga yang pertama dengan hasil kerja dan kecepatan yang kedua.

Alhamdulillah, pada waktunya, semua dokumen yang perlu diterjemahkan didampingi terjemahannya pada saat penyerahan berkas.

8. Pasfoto 3,5×4,5 cm

Kami cetak masing-masing dua lembar, tidak satupun foto diambil dan terpakai oleh petugas VFS Global untuk aplikasi visa. Patah hati udah cape-cape cetak foto (lumayan mahal).

Kira-kira itu dokumen yang perlu disiapkan dari pihak pemohon. Sebenernya ngga seribet itu sih, cuma emang perlu waktu. Jadi, memang akan baik sekali kalo ngurusnya ngga mepet. Kecuali memang mau ambil layanan prioritas.

Saya akan bagi dua bagian karena sudah terlalu panjang. Lanjut di bagian dua untuk aplikasi.

Posted in Langit Senja, Maternité

Day and Night Potty Trained Checked!

Finally!!

As I wrote on the previous post about Langit’s potty training, it’s quite unexpectable that a month later we could do the rest of her training. At first, I thought she might be better mastering the half day training first.

Last Sunday was the beginning when we went outside and the baby had to wear her diaper since we’re quite moving and it was quite difficult to find a proper toilet. Arrived home, had her last meal, and took a bath, the idea came up.

I thought she had been using the diaper all day long, wearing it again for the night might bring her back to the comfort zone. Well okay, not only her, me too. So, off we go without the safety belt for the first time at night.

We always have dinner before maghrib so after that we can be ready for bedtime. No baby’s stuff after maghrib is my golden rule. After maghrib is my resting time. She can’t eat and drink too much anymore after maghrib. That night, since she had been going around all day, it made her tired enough already. So, after maghrib, almost no energy left with her and she has an early night sleep.

She slept on her usual place and I put the plastic cover sheet just in case she peed during the sleep. Woke up at 4.30 as usual, all was dried. Yipppi!!

The first thing to do when she woke up was bring her to the bathroom and she peed happily. Pretty much. The next day was even easier.

It turns out that night potty training is easier than the day. As long as the fluid intake is limited before bedtime, make her last pee before climbing to the bed, accident could be avoided. It’s almost a week and she has been going through the whole night safely. Even in the day, accidents still happen sometimes.

We now can go outside without diaper if we know where she can pee comfortably or we know the length of time being outside.

In my potty training experience, I use no other helping stuff such as cloth diaper, training pants, or the small portable potty.  It works better, faster, and more efficient without those things for a lazy person like me. Simply drag the baby to the bathroom whenever she wants to pee or poo. If accidents happen,  just clean the spot and the pants, then change it to the new one.

I used a long or oversize shirt without any pants at the beginning of the training. It helped a lot reducing pants to be washed since accidents happened still quite often. It also helped the baby a lot. Why? Because when she had no pants, she was able to say when she felt the urge. When she had the pants on her, she thought and felt something was there to catch her pee or poo, so she just went on peeing and pooing there. Maybe after two weeks, she had her pants back. It also trained her to wear on and off the pants by herself.

It feels good being free from something addictive. Feels even better knowing it’s accomplished within the time limit. So we can move on to other big things.
Congrats, baby girl!

You too, my dear self. Good job.

Posted in Thoughts

Berat dan Serius

Tumben.

Pake bahasa Indonesia dan sama sekali bukan review.

Berapa hari belakangan ini ada sesuatu yang mengusik hati. Jadi sering ngomong ke diri sendiri. Gabungan antara marah, kesian, dan ngga abis pikir.

Berawal dari suatu pernyataan di salah satu media sosial yang menuliskan bahwa ngga masuk akal orang yang rela ngeluarin uang,waktu, tenaga cuma untuk melakukan suatu ritual yang satu-satunya ‘manfaat’ yang didapat atau lebih tepatnya dijanjikan adalah pahala.

Hal yang lebih absurd lagi menurut dia, yang mana balasan atau manfaat itu sama sekali ngga terlihat dan hanya bisa ‘dilihat’setelah mati. Dia menuliskan semua dalam bahasa Inggris dan dia gunakan kata ‘shit’ untuk merujuk semua hal di atas. Stupid people believe to this shit.

Hmm. 
Saya bukan tipe yang suka ngomentarin orang kecuali emang perlu dan menarik. Tapi, pernyataan seperti tadi benar-benar mengusik akal, hati, dan tangan. Akhirnya tergerak untuk komentar. 

Saya tau ini akan sensitif. Dan bener aja, jawaban dan tanggapan dari pertanyaan dan pernyataan saya dibalas dengan galak.

Sebenernya, saya ngga tertarik untuk campurin apa yang orang percaya. Makanya saya sempet telusuri dulu yang ngomong ini siapa. Diliat dari nama, punya marga batak Islam. Setau saya hampir semua batak dengan marga itu muslim.Makanya saya pengen nanya.

Saya nanya udah pernah ke tempat suci itu atau melakukan rukun yang kelima apa belum. Dia jawab sudah dan ngga tertarik untuk melakukan yang kelima. Saya bilang lagi, ngga apa-apa kalo ngga tertarik, tapi bilang menolol-nololkan orang yang percaya itu, dan dengan ‘sok taunya’ bilang yang didapat cuma pahala setelah mati, buat saya itu kurang pantes. Saya bilang bahwa dia mungkin ngga paham lebih dari sekedar itu.

Orang ini membalas dengan kerap mengulang satu kata ‘shit’ ini dan itu. Akhirnya, setelah dua kali, saya putuskan berhenti karena tau, ngga ada gunanya bicara sama yang kaya gini.

Saya jadi nanya ke diri sendiri. Kenapa musti komentar dari awal?

Sebel karena yang saya percaya diejek? Mungkin.

Saya ngga ada masalah dengan agama dan kepercayaan orang lain. Saya punya sahabat-sahabat deket non muslim dari SMA, yang beneran deket, punya murid-murid non-muslim yang saya sayang banget, dan setahun tinggal dalam satu kamar sama orang atheis yang saya suka banget karena baiknya. Semua tanpa saya peduli apa agamanya dan karena memang hubungan yang terjalin sama sekali ngga menyangkut agama.

Saya pun ngga bilang kalo yang saya percaya paling bener dan semua yang ngga percaya itu bodoh dan berhak saya cap sepertu itu. Mungkin ini yang buat saya tergerak buat nanggepin. Sebelum saya ngetik tanggepan saya, bener-bener saya pikir berulang kali, apa perlu, apa bener, apa pantes, dan sebagainya. 

Saya ngga suka juga beragumen dengan sesuatu yang ilmu saya juga ngga tinggi, lebih lagi menyangkut sesuatu yang orang masing-masing percaya. Males lah ya ngusik-ngusik yang hati orang percaya selama ngga nyakitin orang.

Saya mutuskan ngga memperpanjang karena ngeliat ngga akan menyenangkan buat diterusin. Tapi, saya pengen sekali ngeluarin yang saya pikir disini.

Buat saya, akal manusia itu terbatas. Sangat-sangat terbatas. Banyak hal yang terjadi dalam hidup saya selama tiga puluh tahun lebih itu diluar kalkulasi akal saya. Saya percaya, ada kekuatan lain yang lebih besar yang menggerakan semua hal baik  yang terjadi pada saya.

Terus hal yang buruk? Saya percaya, sesuatu yang buruk itu adalah gabungan dari kelalaian kita sendiri dan sisanya takdir. Hal tersebut ada untuk kita  belajar dan jadi orang yang lebih baik. Buat nemuin diri kita sendiri juga, bahwa ternyata kita lebih kuat dari yang kita tau. Dan setelahnya jadi manusia yang lebih berserah, lebih tau diri kalo kita ya emang bukan siapa-siapa, bukannya jadi lebih angkuh. 

Salah satu contoh, waktu hamil dan melahirkan Langit. Dari hamil itu hasil tes darah dengan d-dimer tinggi, udah minum obat untuk nurunin, suntik obat, tapi hasilnya ngga ngaruh banyak, sampe 8 bulan posisi bayi pun masih melintang, semua hal dan bukti yang bisa dilihat dengan kepala, mata dan akal manusia sudah merujuk ke oprasi sesar untuk melahirkan. Belom lagi ditambah badan kecil dan panggul sempit. Udah lah, hampir pasti sesar.

Tapi, hati saya ngga sepenuhnya nerima itu. Saya punya banyak (sekali) kekhwatiran yang buka sekedar soal materi. Kalo kebanyakan dipikir dengan akal, bisa meledak otak saya. Saya dan suami punya cukup tabungan untuk sesar pada waktu itu, biarpun suami lagi spesialis yang biaya juga ngga murah (sama sekali). Tapi, saya udah niat, punya anak itu keputusan dan tanggung jawab berdua, jadi ngga boleh ngharepin orang lain, lepas dari apa yang sedang kita hadapin.

Masih kebayang sih gundahnya saya tiap kontrol ke obgyn tiap bulan. Ngga ngerti juga itu d-dimer tinggi kenapa. Saya sih ngerasanya sehat-sehat aja ya. Saya masih kerja sampe sehari sebelum melahirkan. Kerja di dua tempat, jalan sendiri naik taksi ke yang jauh dan jalan kaki ke yang deket. Masih belanja ke pasar tradisional di bulan ke 9. Masih bisa ngerjain urusan rumah juga. Naik turun tangga juga ya biarpun berat ya dikerjain aja.

Saya sudah ngikutin semua yang dokter anjurin, obat, suntik, dan lain-lain, makan pun ngga pernah sembarangan, udah ngga kehitung berapa banyak artikel yang saya baca tentang nurunin, resiko dan akibat d-dimer tinggi. Udah nyeret kaki pergi ke RS sendiri berapa kali cuma buat cek d-dimer, ga peduli betapa takut dan bencinya saya disuntik, dan berkali-kali kok ngga turun secara signifikan. Frustasi. Tapi, itu semua hal konkrit sebatas yang akal saya bisa pikirkan dan usahakan.

Tapi, karena saya selalu percaya ada yang lebih besar dari akal sempit saya, saya kerjakan hal lain yang tentunya saya harapkan bisa meringankan sedikit beban saya. Tiap solat saya minta untuk dikasih jalan yang terbaik. Apapun yang dipilihkan, berikan yang terbaik yang mampu saya hadapi. Saya percaya banget, tanpa saya sebutkan gamblang, Allah tau semua kekhawatiran saya, tau mana yang saya lebih pilih. Maka itu, saya mintanya jalan yang terbaik, bukan minta dan ngatur sesuai yang saya mau.

Almarhum nenek saya pesan untuk baca Yasin tiap malam jumat. Saya ikutin, biarpun ya jujur aja, ngelawan rasa malas itu berat banget. Tapi, bersyukur banget ngikutin saran nenek saya, akhirnya sampai sekarang tiap malam jumat jadi rutin yang ngga boleh ditawar kecuali emang lagi haid.

Saya inget terakhir ke obgyn hari selasa, dan pas dicek, posisi bayi udah turun. Jadi tinggal tunggu waktu aja. Dua mingguan lagi karena masih minggu 37. Tapi, hari selasa dokternya ngomong gitu, rabu siang saya mulai mules. Kirain mules biasa aja. Kamis pagi makin mules. Abis zuhur, kaya ada flek sedikit. Trus nelpon rumah sakit mau daftar buat kontrol selasa depan, iseng nanya tandanya apa kalo udah harus ke rs.

Bilang mules dari kemarin tapi hilang timbul, barusan keluar flek, trus akhirnya disuruh dateng dulu cek aja. Boleh pulang lagi nanti. Setengah dua siang sampe, masuk UGD, dicek ternyata udah bukaan tiga. Kata dokter IGD tengah malam atau besok pagi kemungkinan. Dokternya juga baca hasil tes darah saya dan liat d-dimer yang tinggi dan komentar tentang lahir lewat oprasi. Saya agak shock sendiri lah kok cepet bener. Orang tadi siang niatnya cuma mau daftar kontrol dan iseng nanya.

Pindah ke ruangan jam empat kurang. Dokter obgynnya dateng dan cek udah bukaan lima. Dia bilang kemungkinan jam 9-10. Makin shock lagi kok malah tambah cepet. Jam lima kurang dicek lagi bukaan tujuh, setengah enam ketuban pecah, dicek bukaan sepuluh. 
Maghrib, kamis malam jumat, saya masuk ke ruang bersalin untuk melahirkan normal. Bukan ruang operasi. Setengah ngga percaya saya benar-benar akan melahirkan saat itu juga. Di hari jadwal rutin saya baca Yasin setiap malamnya. Di hari yang paling baik dalam Islam.

Dokter obgyn saya itu Profesor, sekaligus pemilik rumah sakit, yang pasiennya banyak. Ngga mungkin bantu saya melahirkan jadi pake dokter pengganti, yang ternyata menantunya dan juga kakak kelas suami saya. 

Saya masuk ruang bersalin jam 18.00, Langit lahir jam 19.35. Berkat sedikit kurang pinter saya ngeden jadi agak lama. Bisa lebih cepet kalo saya lebih pinter dikit😑.

Saya masuk jam setengah dua siang dan melahirkan jam setengah delapan malamnya. Enam jam. Ngga kehitung banyaknya blog orang yang saya baca nunggu bukaan naik itu bisa berhari-hari bahkan berminggu dan berujung dengan oprasi.

Saya siapkan uang dua puluh sekian juta untuk biaya melahirkan sesar dengan kamar yang nyaman sesuai paket yang ditawarkan rumah sakit. Hari ketiga saya pulang, dan berdiri di kasir, lihat tagihan. Total tagihan yang tertulis : kurang lebih hanya sepertiga dari yang kami siapkan. Semua biaya pada hari H, dokter obgyn, anak, anastesi, sampai kamar bersalin jumlahnya 0 rupiah.

Nol rupiah. Bahkan paket melahirkan normal tiga hari dengan kamar yang lebih bawah, di rumah sakit yang seoke itu ngga akan semurah itu.

Semua hal yang diatas, masih bisa cuma dipikir sama akal manusia yang dangkal? Masih bisa sekedar dibilang ya kebetulan aja dikasih cepat, gampang, dan murah.

Dengan lantang saya bilang : TIDAK.

Sungguh ngga. Ngga akan sampe dan sanggup akal kita mikir sampe sejauh itu dan bisa mengatur semua hal sedetil itu jadi kenyataan.

Makanya, kenapa saya sangat terganggu sama pernyataan orang di atas. Manusia yang cuma ngandelin otak dan ngerasa pinter sampe keblinger. Menaruh akal di atas semua. Lupa kalau matematikanya Tuhan ngga sama dengan matematikanya manusia. Apapun kepercayaan yang dianut.
Sampai bisa dengan lantang bilang (sombong buat saya), betapa bodohnya orang-orang yang percaya untuk bersusah-susah demi pahala yang juga ngga jelas didapetnya apa dan kapan.

Duh.

Pernyataan lain dari orang itu sempet muncul lagi, kali ini ini dia merujuk Al-Quran sebagai ‘the f*ck*ng book’ karena baca berita tentang hukuman rajam buat orang yang berzina di suatu negara.

Fiuh. Manusia dengan segala kepinteran otaknya. Keringetan dan kesian saya bacanya😓.

Jadi atheis atau berbeda kepercayaan sih hak asasi. Tapi mengeluarkan penyataan dan merujuk hal-hal sakral kaya gitu buat saya sampah. 

Pada akhirnya manusia emang butuh sesuatu untuk ‘dipegang’ dan ‘dipercaya’ buat jalanin hidup, apapun itu. Termasuk saya dan orang itu. 

Saya ngga akan ceramah panjang lebar. Cuma bisa dan mau berharap, semoga saya (dan keluarga saya) ngga akan pernah sampai menuhankan akal di atas segalanya. Semoga hati senantiasa dilembutkan dan dibukakan untuk melihat lebih banyak dan lebih dalam dari apa yang kedua mata tangkap. 

Beban hidup terlalu berat kalo cuma ngandelin diri sendiri yang kalo kelingking ngga sengaja kejepit pintu aja semua badan meriang.  Kita bukan apa-apa dan siapa-siapa tanpa semua yang dititipkan oleh Pemberi Hidup. Dicolek dikit juga bisa hilang kapan pun, dengan cara apapun.

Cuma selalu berharap, semoga Allah selalu ridho dalam setiap langkah sampai waktunya kembali. Sesulit atau sebahagia apapun hidup yang dijalani. 

Amin. Amin. Amin.

Posted in Langit Senja, Maternité

Full Day (Almost Night) Potty Training

Taking care this baby alone teaches me that I am not as strong as I think I am. Not strong enough to beat my anger, not strong enough to be more patient, not strong enough to beat the laziness.

Thankfully, those bad things could be covered with one good news. I am sure I am not ignorant. Despite being lazy, it won’t stop me from doing something that I think is important enough.

Potty training has been on my head for quite some times. I planned to start it after she’s turning two. But again, it takes a strong will to drag me out of the comfort zone (using diaper, I mean). Keep postponing the plan until I don’t know when. My laziness won a lot.

One Wednesday when my aunt said something about teaching the baby to pee and poo in the right place bothered me. Langit is now 27 months already. I have limit before that I want her to be potty trained before she turns 30 months.

It was a week where I had no one to be taken care of beside the baby. My father was on a trip and le husband had his shift. So, the very next day, the potty training officially began.

With this, I prepared everything like changing the lower folding mattress with tikar, covered the couch with perlak

The first day was a quite disaster, as expected. Five times cleaning the pee, and once for poo. It was Thursday and I had my fasting. Since I knew that accidents would be unavoidable, I was with my full tank of patience.

But, it didn’t make the training less tiring. Cleaning the pee and poo weren’t everything. Here, we have to teach the baby how to tell us when she felt the urge to pee and poo. So, every certain time, we put the baby on the toilet and tell her to pee. Mostly pee. No single attempt was perfectly done on the first day. 

I had a battle in the evening whether to do this directly day and night or just doing the day one first. Finally, I decided to do the day first. Like office hours 7-5. So, Langit has been without her diaper start after the morning bath and wear it after her afternoon bath until morning.

The second day was the time when I almost gave up. Haha! The second day and I had thought about giving up already, thinking the baby wasn’t ready yet. I had hold a diaper on my hand and ready to put it on. Then, the baby suddenly said,”pipis,” and I hurriedly bring her to the toilet, then..

She did it!!!!

I was too happy. She did it!! You didn’t know how a little thing like watching your baby doing pee for the first time in a proper place could make a mother being so happy.

Then, did it mean a victory?

Of course not.

On the second day, accidents still happened with less numbers. Only twice happened for pee and none for poo. None means she didn’t poo at all during the time without diaper.  

The day after the second , felt a lot easier. She’s getting better and better in telling us whenever she wants to pee. Until now, for pee, it’s been almost zero accident. Whenever she is in the toilet, she does pee happily😄.

We skip using potty. For me, it’s not an effective way for a toddler. It makes double job also for me. Cleaning the potty everytime she is doing pee or poo is burdensome.

I was doing a lot of reading related to this. Both domestic and foreign articles. One of the reasons I almost gave up on the second day was one of the articles that said if the baby wasn’t ready, it would be better to wait. A story from a mother said it took her months until the baby passed the potty training, which I found it scary.

It is obligatory to fully stay at home for the first few days of the training. Both of us stayed for the first five days. We went out for pediatrician visit on the sixth day. 

Was it with or without the safety belt?

I decided to be a bit bold by using NO DIAPER for the firsr time outside. After pediatrician visit, we stopped by the nearest mall for a quick lunch also. Then, we went home.

Result? We safely arrived at home without any accidents.

Since morning, I had arranged her fluid intake and made her pee twice or thrice. Right before we left, she did her pee quite much. Then, right after we arrived home, she did it again. I assumed she had started knowing how to hold the urge.

Until today, two weeks after the first day of training, we have been having almost a week without pee accidents anymore. Poo? We just had it yesterday. The second poo accident after one in the first day.

A surprise came this morning when I found her diaper was totally dry a whole night. Maybe, we should proceed to the night training as well. Just maybe for now. Let’s see for more evidence.

Usually, I ask her to go to the toilet around thirty minutes after she takes any drinks. Sometimes she does it and sometimes she doesn’t. For these few days, it’s been much easier because she now tells us when she feels like to do it.

An article said that potty training is a big milestone. Not only for the baby, but also the mother or parents. I totally agree with this.

I couldn’t express how happy I have been whenever she’s doing her pee on the toilet. It’s a big achievement for me. I take potty training more seriously than weaning. For me, weaning will be done naturally. Or so I believe.

So, happy 27th month without diaper, baby girl! 

Enjoy your presents 🍦🍦🍦🍦🍦!